Gebyar Milenial Road Safety Festival, Sekda Banjar Beri Apresiasi

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram

KLIKKALIMANTAN.COM – Dikemas dengan berbagai macam kegiatan serta hiburan, mulai dari senam jumba, pembagian doorprise, serta atraksi kesenian Reok Ponorogo dari Komunitas Simon Ngumboro, hingga freestyler dari komunitas motor, gelaran Gebyar Milenial Road Safety Festival yang diselenggarakan Polres Banjar di Ruang Terbuka Hijau (RTH) Ratu Zalecha Martapura pada, Minggu (10/2/2019) pukul 07:00 Wita berlangsung sangat meriah.

Mengusung tema “Mewujudkan Generasi Milenial Cinta Lalu Lintas Menuju Indonesia Gemilang” gelaran tersebut, diikuti kurang lebih 7000 orang yang terdiri dari berbagai lapisan masyarakat, serta kalangan pelajar di Kabupaten Banjar.

Kapolres Banjar, AKBP Takdir Mattanete melalui Kasat Lantas, AKP Indra Agung Perdana Putra mengatakan, gelaran tersebut merupakan salah satu rangkaian acara menuju puncak kegiatan Gebyar Milenial Road Safety Festival yang nantinya juga diselenggarakan di Polres Banjar pada 14 Februari 2019 mendatang.

“Melalui kegiatan ini, diharapkan pesan yang disampaikan Polres Banjar kepada masyarakat, utamanya kepada generasi milenial usia 17-35 tahun dalam rangka menuju Indonesia Gemilang dapat tersampaikan. Mengingat, pada usia tersebut banyak menjadi korban, khususnya dalam kecelakaan lalu lintas, Padahal usia tersebut masih sangat produktif,” ujar AKP Indra.

Serta, AKP Indra pun membeberkan, nantinya untuk puncak kegiatan akan dilaksanakan pada 17 Maret 2019 mendatang di halaman perkantoran Gubenur Kalimantan Selatan (Kalsel) yang diselenggarakan Polda Kalsel secara serentak. “Polda Kalsel akan mengundang sekitar 60.000 orang dari berbagai kalangan masyarakat pada gelaran tersebut, dan dari kita nantinya akan mendatangkan sekitar 15.000 orang,” ungkapnya.

Di tempat yang sama, Sekretaris Daerah (Sekda) Banjar, H Nasrun Syah sangat mengapresiasi dan bangga dengan terselenggaranya kegiatan yang sudah dua pekan digelar tersebut. “Tujuannya agar anak-anak muda berkumpul di sini, berolahraga, dan berkreativitas, serta menjalin silaturrahmi dengan sesamanya guna menghindarkan dari perbuatan negatif,” ucapnya.

BACA JUGA :
Bupati Ikuti Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila dari Command Center Martapura

Serta ia pun berharap, dengan adanya kegiatan tersebut, hubungan silaturrahmi Pemerintah Daerah (Pemda) Banjar, Polres Banjar, dan Kodim, serta instansi lainya dapat terus terjalin dengan baik.

Sekretaris Capter Komunitas Motor Banjarbaru, M Budi Januari, di damping Direktur PD Pasar Bauntung Batuah, Rusdiansyah yang juga tergabung dalam Komunitas Clup Motor Daerah (KCMD) sangat mensupport kegiatan tersebut, bahkan pihaknya mengaku selalu mengikuti kegiatan-kegiata yang dilaksanakan jajaran kepolisian.

“Program ini sangat bagus, utamanya dalam memperkenalkan anak sejak usia dini dalam aman berkendara, mengingat banyaknya korban yang jatuh akibat kecelakaan lalu lintas karena kurangnya pengetahuan tentang rambu lalu lintas dan tidak mematuhi aturan. Mudah-mudahan kegiatan seperti ini terus berlanjut,” ungkap Budi bersama rekan-rekan Komunitas Yamaha NMAX Capter Indonesia (YNCI) Banjarbaru.(zai/klik)

Scroll to Top