BPBD Tanbu Gelar Ekpos Baseline Data Prabencana

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram

klikkalimantan.com, BATULICIN – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu) melakukan ekpos di aula BPBD, Gunung Tinggi, Batulicin, Rabu (3/11/2021).

Ekspos ini merupakan laporan pendahuluan dari Penyusunan Analis Data Informasi Kelompok Rentan dan Baseline Data Prabencana, kepada Konsultan Pelaksana.

Ada beberapa SKPD yang melakukan ekspos tersebut. Yakni Bappeda, Dinas Perkimtan, Dinas PUPR, Dinas Pertanian, Dinas Perikanan, dan BPBD sendiri.

Menurut Kalak BPBD Tanbu, Eryanto Rais, sejak pemerintah daerah bertanggung jawab dalam urusan penanggulangan bencana bersama masyarakat dan dunia usaha, maka usaha penanggulangan bencana harus dilakukan secara terpadu, terarah, dan terkoordinasi sejak dari awal penetapan arah kebijakan pembangunan.

“Agar bencana yang terjadi bisa ditanggulangi dengan baik, dan terhindar dari jatuhnya korban jiwa manusia. Serta meminimalisir kerusakan lingkungan, kerugian harta benda, dan dampak psikologis lainnya,” ujarnya.

Dengan Analis Data Informasi Kelompok Rentan dan Baseline Data Prabencana yang disusun ini, akan menggambarkan kerusakan, kerugian, serta kebutuhan pasca bencana secara cepat, tepat, terukur, dan menyeluruh.

“Diantara data dan informasi yang dihasilkan yaitu, daerah rawan bencana di Kecamatan Kusan Hulu baik aset properti, jiwa manusia, hingga sektor ekonomi dan sosial, telah didapatkan datanya,” imbuhnya.(mud/klik)

BACA JUGA :
Rias Pengantin Banjar Dilombakan

Berita Terbaru

Scroll to Top