Klikkalimantan.com, SIMPANG EMPAT – Luar biasa! Kalimat pendek ini rasanya pas untuk menggambarkan antusias warga Tanah Bumbu untuk berhadir di Majelis Lailatul Jumat untuk mendengarkan tausiah KH Zofaruddin.
Hujan deras yang sempat menguyur tanah Bumi Bersujud, sama sekali tak menyurutkan tekad ribuan warga untuk mengobati kerinduan mendengarkan tausiah Gr Udin–demikan kiaya kondang dari Samarinda–yang dibalut dalam ritual peringatan Maulid Nabi di Masjid Darul Azhar, 11 November 2021 bertepatan malam Jumat.
“Alhamdulillah Gr Udin sudah datang ke Bumi Bersujud untuk meberikan tausiah kepada kita semua,” ujar Bupati Tanah Bumbu Zairullah Azhar.
Sebelumnya, bupati yang dikenal dekat dengan para ulama ini berjanji mengundang ulama kharismatik H.Zofarudin atau yang lebih dikenal Guru Udin, hadir dalam rangka tablik akbar Majelis Lailatul Jumat, di Masjid Darul Azhar Nurussalam Jalan Batu Benawa, Kecamatan Simpang Empat, Kabupaten Tanah Bumbu.
“Insya Allah, pada acara rutin Majelis Lailatul Jumat Kamis malam (malam Jumat) 11 November 2021 kami akan menghadirkan penceramah KH Muhammad Zhofaruddin atau dikenal Guru Udin,” ujar Zairullah.
Sementara itu, Gr Udin dengan gaya khasnya bertausiah sekitar Maulid Nabi. Tentu saja warga yang datang merasa sangat puas mengikuti majelis tersebut. Semua merasa gembira.
“Alhamdulillah, puas rasa hati ini bisa berhadir di majelis mulia ini. Teristimewa malam ini Gr Udin hadir memberikan tausiah,” ungkap salah seorang jamaah.
Hal serupa juga dirasakan sejumlah pejabat. Salah satunya Subhan, Kadis PUPR Tanah Bumbu.
“Alhamdulillah, saya tak bisa berkata-kata lagi. Intinya malam ini sangat luar biasa. Ribuan warga hadir, walau pun cuaca tidak mendukung,” katanya.
Hadir dalam majelis tersebut seluruh kepala dinas, Forkopinda Tanah Bumbu, para tokoh masyarakat dan tokoh agama. (die/klik)