Ada Pameran Lukisan Ekpresiosme di Kafe Siang Malam Banjarbaru

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram
PAMERAN - Pameran lukisan ekpresionisme di Kafe Siang Malam Banjarbaru, 22 - 27 November 2021. (foto: kus/klik)

klikkalimantan.com, BANJARBARU- ‘Arus Zaman yang Berbeda’, tema diusung pada pameran seni rupa di Kafe Siang Malam Banjarbaru, 22 – 27 November 2021. Belasan lukisan berlairan ekspresionisme karya Munir, seorang pelukis asal Yogyakarta dipajang.

Disampaikan Munir pada saat pembukaan pameran yang juga dihadiri Wakil Wali Kota Banjarbaru, Wartono, Senin (22/11/2021) beraliran ekpresionisme, karyanya merupakan bentuk kemerdekaan berekpresi. Meski jika sepintas dilihat, lukisannya tampak asal-asalan tak ubahnya hasil goresan kuas seorang anak kecil.

Tapi menurut Munir, yang nama seni tak bisa dibatasi. “Seni punya tempatnya tersendiri. Tidak ada tolak ukur seberapa bagus seni itu sendiri,” ujarnya.

Digelarnya pameran seni rupa hasil kerja bareng Ikatan Seni Indonesia (ISI) Yogyakarta dengan Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Kota Banjarbaru, Wakil Wali Kota Wartono diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi para pelaku seni di Kota Banjarbaru. “Semoga kedepannya semakin banyak pemeran-pemeran seni lainnya,” ucapnya. (to/klik)

BACA JUGA :
PKB Dapat Potongan Harga, Pelaporan Aset OPD Kurang Aktif

Berita Terbaru

Scroll to Top