‘Mudik Gratis Bersama Paman Birin’, Kuota 675 Orang Terisi Enam Jam

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram
MUDIK - Gubernur Kalsel, Paman Birin mengecek armada minibus yang akan digunakan 'Mudik Bareng Paman Birin'.

klikkalimantan.com, BANJARBARU – Gubernur Kalimantan Selatan (Kalsel), H Sahbirin Noor memimpin Apel Kesiapan Gelar Angkutan Mudik Gratis, Kamis (13/4/2023) di Lapangan Kantor Sekretariat Daerah (Setda) Provinsi Kalsel di Banjarbaru.

Usai apel, dilakukan pendaftaran ‘Mudik Gratis Bersama Paman Birin’. Tak perlu waktu lama, hanya enam jam setelah pendaftaran dibuka, kuota yang disediakan sebanyak 675 orang telah terisi.

Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Provinsi Kalsel, M Fitri Hernadi mengatakan, pad aprogram mudik gratis ini disediakan 45 minibus dengan kapasitas masing-masing 15 penumpang. “Totalnya 675 penumpang,” ujarnya.

Dipaparkan Fitri Hernadi, mudik gratis dilaksanakan 19 – 20 April 2023 dengan titik keberangkatan di Siring 0 Kilometer, Banjarmasin, Jalan Sudirman depan Siring Sungai Martapura, dan Lapangan Murdjani Kota Banjarbaru. “Dengan rute Banua Anam dan daerah pesisir,” imbuhnya.

Lebih lanjut menurutnya, sebagai perisapan mudik lebaran Idul Fitri 1444 H tahun ini, telah dilakukan pemeriksaan kendaraan angkutan umum di Terminal KM 6 Banjarmasin. Ini dilakukan sebagai upaya memastikan keselamatan penumpang. (to/klik)

BACA JUGA :
‘Aku Adalah Piala Kebanggaan’, Karya Tercipta pada Festival Literasi Banjarbaru 2021

Berita Terbaru

Scroll to Top