klikkalimantan.com, PARINGIN – Maju sebagai calon Wakil Bupati Balangan mendampingi H Abdul Hadi Hadi, H Supiani berkomitmen kuat membawa perubahan Kabupaten Balangan yang lebih maju, mandiri, dan sejajar dengan dengan daerah lain di Provinsi Kalimantan Selatan.
Bukan tanpa dasar, pria kelahiran Birayang, 26 Oktober 1960, ini menyelesaikan pendidikannya hingga Sekolah Menengah Atas (SMA) 1981 di tanah kelahirannya di Hulu Sungai Tengah (HST). Sedangkan di tingkat perguruan tinggi, H Supaiani menyelesaikan jenjang Diploma III (D3) di Akademi Pemerintahan Dalam Negeri (APDN) tahun 1986.
Sedangkan untuk jejang pendidikan S1, H Supiani menyelesaikannya di Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi (STIA) Bina Banua Banjarmasin tahun 1997. Melanjutkan jejang pendidikan S2, H Supiani memilih Universitas Brawijaya Malang dan selesai di tahun 2003.
Tak hanya berbekal latar belakang pendidikan terakhir S2, suami Hj Megawati Ulfah ini juga sarat pengalaman bidang birokrasi. Sekretaris Camat Paringin menjadi karir perdananya tingkat eselon lingkup Pemkab Balangan. Jabatan itu ia emban dari 1995 – 1999.
Naik jabatan, H Supiani menjadi Camat Paringin di 2001. Lebih tinggi lagi, ayah dua anak; Rizki Rahman dan Widya Ramadhaniati ini menduduki jabatan Sekretaris Daerah (Sekda) tahun 2006. Sedangkan di 2009, H Supiani dimandat memimpin Dinas Sosial (Dinsos) sebagai kepala dinas di 2011.
Jabatan sebagai sekda kembali dia emban di tahun 2016. Selanjutnya sebagai Kepala Dinas Perumahan dan Permukiman (Disperkim) tahun 2017 dan sebagai Kepala Badan Kesatuan Bangsa dna Politik (Kesbangpol) tahun 2019.
Berbekal segudang pengalaman birokrasinya itu, juga latar belakang pendidikannya, H Supiani mantap maju mendampingi H Supian Hadi untuk mewujudkan perubahan Bumi Sanggam yang lebih baik lagi, maju dan mandiri. (*/klik)