Wali Kota Hadiri Penanaman Sejuta Pohon di Yonif 623

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram

klikkalimantan.com, BANJARBARU – Wali Kota Banjarbaru HM Aditya Mufti Ariffin menghadiri Apel Kegiatan Pembinaan Lingkungan Hidup di Wilayah Kodim 1006/Banjar, Jumat (9/7/2021).
Bertempat di Lapangan Sepakbola Yonif 623/BWU Sungai Ulin, Kecamatan Banjarbaru Utara, Kota Banjarbaru apel dipimpin Komandan Kodim (Dandim) 1006/Martapura, Letkol Inf Imam Muchtarom sebagai pembina. Apel juga dihadiri Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopinda) Kota Banjarbaru.

Mengusung tema “Bersinergi Dalam Menjaga dan Melestarikan Lingkungan”, apel dirangkai kegiatan penanam pohon mendukung program revolusi hijau melalui penanaman sejuta pohon di Kalimantan Selatan.

Disampaikan Dandim 1006/Martapura Letkol Inf Imam Muchtarom usai penanaman pohon, penanam pohon di wilayah Kota Banjarbaru akan rutin dilaksanakan.

Melalui kegiatan penanam pohon, kata Imam, menjadi wadah sosialisasi dan edukasi, utamanya pada generasi muda agar tumbuh kesadaran menjaga lingkungan.

“Penanaman bisa dilakukan dimana saja. Setiap ada tempat luang, akan dimanfaatkan sebagai wadah menanam berbagai bibit tanaman yang nantina menjadi warisan anak cucu,” kata Dandim Imam Muchtarom.

Senada itu, Wali Kota Banjarbaru HM Aditya Mufti Ariffin berharap lingkungan Kota Banjarbaru bisa lestari dan lebih hijau dengan adanya penamanan sejuta pohon.

Melalui penanam pohon pula, Wali Kota Aditya berharap bisa mengurangi risiko terjadinya bencana. “Semoga dengan menanam pohon dan membangun embung, sehingga kita bisa mencenggah agar tidak terjadi lagi banjir di Banjarbaru ke depannya,” kata Wali Kota Aditya. (to/klik)

BACA JUGA :
ELH: Politik Bukan Sekadar Nafsu Meraih Jabatan
Scroll to Top