Bupati Pimpin Rakor Keagamaan

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram

klikkalimantan.com, PARINGIN – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Balangan menggelar rapat koordinasi keagamaan bersama organisasi masyarakat. Rapat dipimpin langsung oleh Bupati Balangan H Abdul Hadi di Aula Benteng Tundakan, Rabu (12/1/2022).

Dalam rakor yang berlangsung, beberapa program mulai disusun, seperti pelatihan untuk khatib, bilal, cara memandikan jenazah, beasiswa pendidikan agama ke luar negeri dan daerah serta mengirim dai ke daerah pinggiran. Selain itu, salah satu program prioritas di bidang keagamaan lainnya, seperti pada organisasi di LPTQ agar mengadakan kelas qori. Sehingga ketika kegiatan tersebut dapat berjalan dengan baik, tidak menutup kemungkinan Kabupaten Balangan akan melahirkan para qari yang berkualitas untuk diikut sertakan pada gelaran MTQ.

Dikatakan Abdul Hadi, rapat koordinasi ini merupakan media perekat dalam membangun jalinan komunikasi dan kerjasama. Hal ini dikarenakan program pembangunan tidak akan maju hanya ditangan pemerintahan saja, tetapi juga membutuhkan dukungan dari para ulama dan masyarakat itu sendiri, khususnya lembaga keagamaan dan organisasi kemasyarakatan.

“Kita ingin di Balangan ini bukan hanya sekadar membangun desa menata kota, tetapi kita ingin kehidupan keagamaan yang dikelola oleh organisasi di Balangan bisa berjalan sebaik-baiknya, dengan dukungan dana dari pemerintah daerah,” ujarnya.

Karena dana yang diberikan pemerintah daerah berupa dana hibah, lanjut Abdul Hadi, maka dana tersebut akan diberikan pemerintah ketika ada permintaan dari organisasi berupa proposal.

“Kita juga mengundang beberapa instansi terkait supaya proses untuk mendapatkan dana hibah ini benar dari sisi perencanaan dan laporan pertanggung jawaban keuangan. Sehingga tidak ada masalah ketika ada pemeriksaan dari BPK provinsi,” tambah dia. (rdh/klik)

BACA JUGA :
Kecamatan Seruyan Belajar di LPTQ Kabupaten Banjar
Scroll to Top