Jabat Sekretaris DPRD Banjarbaru, Arnawaty Usung Visi ‘Mewujudkan SDM Ber-AKHLAK’

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram
MENYALAMAI - Wali Kota Banjarbaru HM Aditya Mufti Ariffin menyalami Arnawaty yang baru dilantik sebagai Sekretaris DPRD Kota Banjarbaru, Selasa (31/5/2022).

klikkalimantan.com, BANJARBARU – Asesmen untuk jabatan Sekretaris DPRD Kota Banjarbaru meloloskan Arnawaty Supiatin. Seremoni pelantikannya dilakukan Selasa (31/5/2022) oleh Wali Kota Banjarbaru HM Aditya Mufti Ariffin di Aula Gawi Sabarataan, Balaikota Banjarbaru. Selain Arnawaty, pengambilan sumpah jabatan bersamaan dengan puluhan pejabat eselon II, III, dan IV di lingkungan Pemerintah Kota (Pemko) Banjarbaru.

Menjabat sebagai sekretaris di gedung parlemen, Arnawaty mengaku bersyukur. Dia berharap mendapat dukungan seluruh pihak sehinga dapat melaksanakan tugas yang dimandatkan dengan sebaik-baiknya.

Dikatakan Arnawaty, pembenahan Sumber Daya Manusia (SDM) akan dilakukan agar mampu memberikan pelayanan untuk para anggota dewan dalam menjalankan tugas-tugasnya. Itu sama persis dengan yang disampaikan saat proses asesmen berlangsung.

“Sesuai visi kami sampaikan saat seleksi JPT Pratama lalu sehingga kami siap mengoptimalkan kinerja aparatur demi memberi pelayanan bagi anggota DPRD menjalankan tugas dan fungsinya,” kata Arna.

Optimasi pelayanan untuk para anggota dewan disebutkan Arnawaty, salah satunya menyiapkan bahan-bahan untuk keperluan rapat dan kebutuhan lain guna memperlancar berbagai agenda kegiatan di lingkup DPRD Kota Banjarbaru.

‘Mewujudkan SDM Ber-AKHLAK (Amanah Kuat Iman, Harmonis, Loyal, Adaptif, dan Kompetitip)’, menjadi slogan diusung Arnawaty. “Dengan jargon AKHLAK, kami ingin aparatur bekerja amanah dan loyal serta berkompeten,” ujarnya. (to/klik)

BACA JUGA :
Armada Gratis Untuk Pelajar Banjarbaru
Scroll to Top