DPRKPLH Banjar Sambangi Rantau Nangka Nangka untuk Project GMF Desa Proklim

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram

klikkalimantan.com, MARTAPURA – Dinas Perumahan Rakyat Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup (DPRKPLH) Kabupaten Banjar melaksanakan proyek dari Green Climate Fund (GCF) di Desa Rantau Nangka, Sungai Pinang.

Kepala Bidang (Kabid) Pengendalian Pencemaran dan Kerusakan Lingkungan (P2KL), Hj Nur Aina  mengatakan, Kementrian LHK melalui Direktorat Jenderal Pengendalian Perubahan Iklim Balai Pengendalian Perubahan Iklim (BPPI) Wilayah Kalimantan mengirimkan surat kepada DPRKPLH Banjar Nomor. S.126/BPPI-KAL/PI/PPI.0.3/3/2023 perihal pelaksanaan pengumpulan dan pencatatan data lokasi baru ProKlim.

Ditambahkannya bahwa dalam wilayah Kabupaten Banjar ada 10 lokasi baru yang diusulkan melalui program Enumerator Proklim ini, Kelurahan Gambut Barat, Banyu Hirang, Mandiangin Timur, Rantau Nangka, Paramasan Atas Paramasan Bawah, Angkipih, Belimbing Lama, Belimbing Baru dan Sumber Harapan.

Untuk di Ketahui, GCF adalah  yang mengelola dana Result Based Payment (RBP) Reducing Emissions from Deforestation and Forest Degradation (REDD+) merupakan upaya-upaya yang dirancang untuk mengurangi emisi gas rumah kaca yang dihasilkan akibat proses deforestasi dan degradasi hutan untuk membantu negara-negara berkembang dalam menjalankan praktik-praktik adaptasi dan mitigasi menghadapi perubahan iklim melalui penggunaan insentif keuangan. (to/klik)

BACA JUGA :
38 Pebalap Liar Ditangkap Polisi

Berita Terbaru

Scroll to Top