Peserta Pelatihan Kepemimpinan Pengawas Angkatan Dua Jateng Studi Lapangan di Banjarbaru

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram

klikkalimantan.com, BANJARBARU – Pemerintah Kota (Pemko) Banjarbaru kedatangan tamu dari Provinsi Jawa Tengah. Mereka adalah peserta Pelatihan Kepemimpinan Pengawas (PKP) Angkatan II. Kedatangan peserta, Selasa (20/6/2023) disambut Asisten II Setda Kota Banjarbaru, Puspa Kencana yang mewakili Wali Kota Banjarbaru, HM Aditya Mufti Ariffin.

Kepada para peserta, Puspa Kencana menyampaikan ucapan selamat datang di Kota Banjarbaru. Ia berharap kegiatan yang dilaksanakan berjalan lancar sesuai agenda.

“Semoga kegiatan pendidikan dan pelatihan kepemimpinan saudara-saudara dapat berjalan lancar dan mencapai hasil sesuai dengan yang diagendakan. Khususnya membentuk kualitas personal kepemimpinan. Karena tujuan kegiatan ini adalah untuk membekali peserta dengan kemampuan mengadaptasi dan mengadopsi sehingga dapat diterapkan di SKPD masing-masing,” kata Puspa.

Menurutnya, dengan dijadikanya Kota Banjarbaru menjadi lokus dalam pelatihan ini menegaskan komitmen Pemko Banjarbaru untuk terus mendukung pengembangan sumber daya manusia yang berkualitas dan memberikan kontribusi positif dalam pembangunan daerah. (to/klik)

BACA JUGA :
Dewan Minta Muskal Kembali Digalakkan