klikkalimantan.com, PARINGIN–Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian dan Peternakan (DKP3) Kabupaten Balangan menggelar acara Focus Group Discussion (FGD) tentang kajian analisis kebutuhan ternak di daerah yang diselenggarakan di Aula DKP3 Balangan di Parsel, Balangan, Selasa (7/11).
“Tujuan dari kegiatan kita ini adalah dalam rangka pengumpulan data dan bahan kajian mendalam tentang potensi peternakan di Kabupaten Balangan,” ujar Kabid Peternakan DKP3 Balangan, Mariani.
Dikatakan Mariani, FGD ini dipimpin oleh tenaga ahli peternakan dari Universitas Lambung Mangkurat (ULM), Prof Danang. Makanya, di dalam kegiatan ini pula ada hal yang perlu disampaikan, seperti jumlah populasi ternak ruminansia dan ternak unggas tahun 2021 dan 2022, ketersediaan daging dan permintaan daging, dan beberapa data lainnya di Balangan.
“Data-data tersebut kita kumpulkan dari berbagai sumber. Salah satunya dari Balai Penyuluh Pertanian (BPP) pada tiap kecamatan dan petugas perternakan di lapangan,” terang Mariani.
Oleh karena itu, Mariani berharap, ke depannya dari hasil kajian ini dapat menjadi salah satu Langkah positif untuk terus menunjang kebutuhan Masyarakat, khususnya di bidang peternakan dan menyongsong Kabupaten Balangan sebagai gerbang Ibu Kota Negara (IKN).(pr/klik)