Jelang Pemilu 2024 Kapolres Balangan Beri Arahan Kepada Bhabinkamtibmas

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram
DUDUK-Kapolres Balangan, AKBP Riza Muttaqin duduk lesehan saat memberikan arahan kepada Bhabinkamtibmas di halaman Mapolres Balangan di Parsel, Balangan.(diskominfosan/klik)

klikkalimantan.com, PARINGIN-Dalam rangka persiapan menghadapi Pemilu Tahun 2024, Kapolres Balangan, AKBP Riza Muttaqin memberikan arahan kepada para Bhabinkamtibmas Kabupaten Balangan di halaman Mapolres Balangan di Paringin Selatan (Parsel), Senin (20/11).

Saat memberikan arahannya, Riza, sapaannya, menekankan pada peran kunci Bhabinkamtibmas dalam menjaga keamanan selama tahapan Pemilu nanti. Tak hanya itu, ia juga menegaskan tentang netralitas anggota Polri dalam Pemilu 2024 nanti, sebagai upaya menjaga integritas dan kepercayaan masyarakat terhadap proses demokrasi yang tengah berlangsung ini.

Tekanan itu, tambah Riza, adalah mencakup larangan terhadap keterlibatan anggota Polri dalam kegiatan politik praktis dan pentingnya menjaga independensi maupun profesionalisme selama tahapan pemilihan nanti.

“Langkah ini dilakukan bertujuan untuk memastikan pelaksanaan Pemilu berlangsung adil, transparan, dan sesuai dengan prinsip demokrasi di Kabupaten Balangan,” ujar Riza.

Selain itu, tambah Riza, Bhabinkamtibmas pun diminta untuk proaktif memantau perkembangan situasi politik di lingkungan mereka, sehingga dapat melakukan langkah-langkah preventif untuk mencegah terjadinya potensi kerusuhan dan ketegangan di tengah masyarakat.

Dengan begitu, lanjut Riza, diharapkan partisipasi masyarakat dalam Pemilu dapat berlangsung dengan damai dan demokratis. Namun, meski demikian, kewaspadaan tinggi, kerja sama erat dengan masyarakat, dan penanganan proaktif terhadap potensi konflik sangatlah penting untuk tetap dilakukan.

“Upaya ini dilakukan agar dapat memastikan setiap tahapan pelaksanaan Pemilu berjalan aman, tertib, dan demokratis di wilayah Balangan,” tukas Riza.(pr/klik)

BACA JUGA :
Pembangunan Gedung Baru Dewan Capai 96%
Scroll to Top