Puncak Peringatan HGN dan HUT ke-78 PGRI, Bupati: Tanpa Dukungan Para Guru Berbagai Program yang Disusun Tak akan Terlaksana dengan Baik

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram
Bupati Banjar H Saidi Mansyur saat menghadiri puncak peringatan HGN dan HUT ke-78 PGRI di Stadion Demang Lehman, Martapura, Sabtu (25/11/2023).

klikkalimantan.com, MARTAPURA – Pucak peringatan Hari Guru Nasional (HGN) dan HUT ke-78 Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) di Kabupaten, Sabtu (25/11/2023) terpusat di Stadion Demang Lehman, Martapura.  Sejumlah agenda kegiatan dilaksanakan pada acara yang dihadiri Bupati/Wakil Bupati Banjar, H Saidi Mansyur – Habib Idrus Al Habsyie tersebut.

Liana Penny, Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Banjar mengatakan, dalam rangka peringatan HGN dan HUT PGRI ke-78, pihaknya telah melaksanakan sejumlah rangkaian kegiatan.

“Tujuan dilaksanakannya rangkaian kegiatan diantaranya untuk meningkatkan kapasitas, profesionalisme dan dedikasi guru dalam menjalankan tugasnya untuk mempersiapkan SDM sebagai basis terwujudnya generasi emas Indonesia tahun 2042,” kata Liana Penny.

Bupati Banjar H Saidi Mansyur pada kesempatan tersebut menyampaikan apresiasi terselenggaranya rangkaian kegiatan dilaksanakan Disdik Kabupaten Banjar. Tak hanya menjadi wadah silaturahmi para tenaga pendidik, kegiatan ini juga menjadi ajang bersama mewujudkan berbagai program, utamanya bidang pendidikan baik pusat maupun daerah.

”Tanpa dukungan para guru, berbagai program yang disusun tidak akan terlaksana dengan baik. Semoga para tenaga pendidik di Kabupaten Banjar selalu disehatkan badan dan selalu optimis berjuang menghadapi berbagai tantangan,” kata Bupati Saidi Mansyur.

Spesial dengan Peluncuran Buku Muatan Lokal Arab Melayu dan Penghargaan Tingkat Nasional

Peluncuran Buku Muatan Lokal Arab Melayu di momen peringatan HGN dan HUT ke-78 PGRI

Momen peringatan Hari Guru Nasional (HGN) dan HUT ke-78 PGRI di Kabupaten Banjar terasa begitu spesial. Karena di momen bersamaan dilakukan Bersamaan dengan puncak peringatan Hari Guru Nasional (HKN) dan HUT ke-78 PGRI di Stadion Deman Lehman Martapura, dilakukan peluncuran Buku Muatan Lokal Arab Melayu.

Seremoni peluncuruan ditandai dengan penandatanganan pada halaman kata pengantar oleh Bupati Banjar, H Saidi Mansyur. Buku ini nantinya akan diterapkan pada SD – SMP di Kabupaten Banjar.

BACA JUGA :
Bappedalitbang Banjar Vaksinasi Anak di Desa Tunggul Irang

Pada momen yang sama, Disdik Kabupaten Banjar juga meraih penghargaan tingkat nasional, yakni Jawara Belajar.id dari Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi RI. Penghargaan yang sama juga diraih tahun sebelumnya.

Jawara Belajar.id diterima karena Kabupaten Banjar dinilai telah berhasil melaksanakan delapan kriteria. Yakni dukungan penuh pemerintah daerah, aktivasi akun belajar.id yang tinggi, pertumbuhan akun belajar.id yang baik, adanya adopsi akun belajar.id siswa terutama pada uji kompetensi, terlaksananya praktik baik chromebook, terbacanya pemakaian chromebook pada MUA (monthly used activity), dan eksplorasi raport pendidikan serta pemanfaatan PMM di daerah yang baik

Yang juga membanggakan di momen HGN dan HUT PGRI tahun ini adalah diraihnya penghargaan Wiyata Dharma Utama oleh Bunda PAUD Kabupaten Banjar Hj Nurgita Tiyas. Penghargaan ini satu-satunya di Provinsi  Kalsel. (lipsus/to/klik)

Scroll to Top