Anggota Dewan Ini Berharap Kemajuan Dunia Olahraga di Bumi Sanggam

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram

klikkalimantan.com, PARINGIN – Perkembangan dunia olahraga di Kabupaten Balangan menjadi perhatian seirus DPRD Balangan. Salah satunya melalui anggota Komisi II, Rusdin Barhiwan.

Politisi PAN ini dinilai peduli dengan perkembangan olahraga di Kabupaten Balangan. Hal tersebut dibuktikannya dengan memperjuangan berbagai bantuan oleh pemerintah daerah kepada organisasi olahraga yang ada di Bumi Sanggam.

Ia mengatakan, saat sebelum mencalonkan diri sebagai legislatif, dirinya sangat ingin membangun kemajuan olahraga di Kabupaten Balangan.

”Alhamdulillah saat periode pertama, kami berada di Komisi II yang kebetulan membidangi masalah olahraga, mitra kerja kami salah satunya adalah Disporapar,” katanya, Selasa (27/2/2024).

Ia menyampaikan, saat pertama kali menjabat pihaknya mendapat berbagai usulan dari cabang olahraga dan organisasi olahraga di Kabupaten Balangan.

”Jadi mereka menginginkan semacam pengadaan alat-alat olahraga, Alhamdulillah beberapa kita bisa realisasikan,” ujar Rusdin.

Rusdin berharap, berbagai kejuaraan olahraga nantinya dapat dilaksanakan di Balangan seperti kabupaten tetangga.
Ia berharap, beberapa tahun ke depan olahraga di Kabupaten Balangan mengalami kemajuan, khususnya tempat olahraga yang ada di Kabupaten Balangan agar dapat menjadi tuan rumah untuk Porprov nantinya. (di/klik)

BACA JUGA :
Antisipasi Gagal Panen, Dinas TPH Imbau Petani Tunda Penanaman

Berita Terbaru

Scroll to Top