Tanggap Darurat Covid-19, PDAM Intan Banjar Imbau Pelanggan Bayar Tagihan Secara Online

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram

klikkalimantan.com – Meminimalisir risiko penyebaran virus korona (covid-19) dengan penerapan social distancing, managemen PDAM Intan Banjar mengimbau kepada pelanggan melakukan transaksi non tunai untuk pembayaran tagihan bulanan leding.

“Melalui ATM beberapa bank sudah menjalin kerjasama dengan PDAM, yakni Bank BRI, Bank Mandiri Bank BNI, Bank Kalsel, Bank Permata, Bank Bukopin, dan Bank BTN,” kata Untung Hartaniansyah ditemui Selasa (24/3/2020) di Kantor PDAM Intan Banjar di Jalan Pangeran Hidayatullah Banjarbaru.

Selain melalui ATM, kata Untung, pembayaran non tunai rekening bulanan leding juga dapat dilakukan di Alfamart dan Indomaret. Bisa juga melalui aplikasi jual beli online; Tokopedia, Shopee, Bukalapak, dan Gopay. “Atau melalui Kantor Pos,” ujarnya.

Khusus pembayaran di Alfamart dan Indomaret, kata Untung hanya untuk pembayaran satu bulan, atau pelanggan tanpa tunggakan. Sedangkan bagi pelanggan yang punya tunggakkan, disarankan melakukan pembayaran langsung ke kasir di Kantor PDAM.

“Pelayanaan kasir tetap buka, namun kami imbau kepala pelanggan melakukan pambayaran non tunai secara online. Kecuali bagi pelanggan yang punya tunggakkan,” kata Untung.
Tak hanya mengimbau pelanggan melakukan pembayaran online, menurut untung sebagai upaya pencegahan penularan covid-19 di lingkungan Kantor PDAM Intan Banjar, juga disiapkan handsanitizer bagi pelanggan dan karyawan.

“Dengan begitu mudah-mudahan penyebaran wabah virus ini dapat dibendung dan kondisinya segera pulih seperti semula,” kata Untung sembari menyemat doa. (to/klik)

BACA JUGA :
Polres Banjar Siap Tindak Tegas Pelanggar Pemilu
Scroll to Top