Bupati Senang Ustadz Abdul Somad Datang

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram

KLIKKALIMANTAN.COM – Masjid Agung Al Karomah Martapura, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan, Minggu (8/12/2018) malam membludak jamaah yang ingin menyaksikan langsung ustadz kondang, Abdul Somad menyampaikan tausiahnya.

Antusiasme jamaah menghadiri tabligh akbar yang diselenggarakan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banjar ini bahkan sudah terlihat sejak sore. Saking antusiasnya, jamaah meluber hingga di pertokoan Pasar Batuah Martapura. Di sana para jemaah menggelar sajadah sebagai alas duduknya.

Bupati Banjar KH Khalilurrahman yang juga seorang ulama menungkapkan syukur dan gembiranya atas kedatangan ustadz yang kondang dengan sebutan UAS, singkatan nama Ustadz Abdul Somad di Martapura, kota yang juga kondang dengan julukan ‘Serambi Mekkah’.

Menurutnya, kehadiran ustadz asal Pekan Baru, Riau sudah didamba sembilan bulan lamanya. “Akhirnya Ustadz Abdul Somad dapat berhadir di Kabupaten Banjar, untuk memberikan tausiyahnya,” ungkap bupati.

Ia berharap, kehadiran UAS dapat memberikan ilmu dan pengetahuan agama kepada ribuan jemaah yang hadir.

“Semoga dengan tausiyah yang disampaikan Ustad Abdul Somad kita mendapatkan rahmat dari Allah SWT, serta ilmu yang bermanfaat bagi masyarakat bangsa dan negara,” kata H Khalilurrahman sembari memanjat doa. (zai/klik)

BACA JUGA :
Melihat Elok Lekuk Alam dari Atas Ketinggian Gunung Janar

Berita Terbaru

Scroll to Top