Pasar Murah Jelang Ramadhan di Banjarbaru Tak Jual Sembako

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram

klikkalimantan.com, BANJARBARU – Jelang Ramadhan, Pemerintah Kota (Pemko) Banjarbaru melalui Dinas Perdagangan (Disdag) mengadakan pasar murah. Bertempat di halaman Kantor Disdag, pasar murah murah dilaksanakan dua hari, 7 – 8 April 2021.

Kegiatan pasar murah ini didukung penuh Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kota Banjarbaru, Dharma Wanita Persatuan, Gabungan Organisasi Wanita (GOW), Ikatan Wanitahwanita Pengusaha Indonesia (IWAPI), Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD), seperti Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian dan Perikanan (DKP3) dan 23 suplayer termasuk Industri Kecil Menengah (IKM).

“Tujuannya agar masyarakat terutama yang kurang mampu dapatt berbelanja kebutuhan pokok dengan harga yang lebih murah dari pasaran,” ujar Abdul Basid, Kepala Disdag Kota Banjarbaru.

Basid menambahkan, untuk anggaran pasar murah dari pemko Banjarbaru hanya satu kali ini saja. Tetapi, Disdag akan memfasilitasi kegiatan-kegiatan pasar murah lainnya. Seperti pasar murah yang akan diadakan oleh Pemerintah Provinsi Kalsel dan juga instansi-instansi pusat lainnya.

Disisi lain, salah satu pengunjung mengatakan senang dengan adanya pasar murah ini, tetapi yang disayangkan adalah kurangnya bahan pokok, seperti sembako dan lainnya.

“Ya bagus sih, tapi sembako-sembako tidak ada, adanya cuma makanan dan souvernir saja,” ungkap seorang pengunjung. (kus/klik)

 

BACA JUGA :
KUA-PPAS 2024 Diajukan, Ketua DPRD: Hasilkan akan Disampaikan Awal Agustus
Scroll to Top