Angka Pasien Covid-19 Sembuh Meningkat

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram

klikkalimantan.com, BANJARBARU- Angka kasus sembuh warga yang terpapar Covid-19 di Banjarbaru meningkat, belakangan ini. Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 4, dan juga semakin banyaknya yang peduli dengan warga isolasi mandiri (isoman) menjadi salah satu faktornya.

Dari data satuan gugus (Satgas) Kota Banjarbaru, kasus sembuh paling banyak terlihat pada 20 Agustus 2021, yakni 245 orang. Kemudian dilanjutkan pada hari selanjutnya, berjumlah 85 orang. Selanjutnya Senin, 23 Agustus 2021 angka sembuh masih terlihat tinggi, yakni 45 orang sedangkan kasus positif hanya 19 orang.

Data ini pun didukung oleh jumlah pasien yang masuk atau dirawat di Rumah Sakit Daerah Idaman (RSDI) Banjarbaru.
Firmansyah, Kepala Bagian Tata Usaha RSDI Banjarbaru mengatakan, jumlah pasien saat ini relatif stabil, dibandingkan minggu-minggu sebelumnya.

“Ya, Alhamdulillah, jumlah pasien cenderung yang dirawat terkendali dengan baik,” ujarnya.

Firman juga mengatakan, pihaknya tetap akan menerima pasien yang baru. Begitu juga dengan ketersediaan tempat tidur, masih dapat dikatakan cukup untuk menampung pasien baru.

“Jumlah tempat tidur untuk pasien covid-19 itu ada 97, sampai sekarang yang sudah terisi ada 43 tempat tidur,” ungkap Firman. (kus/klik)

BACA JUGA :
Bawaslu Kabupaten Banjar Gelar Rakoor Penyelesaian Sengketa
Scroll to Top