Pemko Diminta Gencarkan Sosialisasi Bus Trans Banjarmasin

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram

Klikkalimantan.com, BANJARMASIN – Sekretaris Komisi III DPRD Kota Banjarmasin, Aliansyah, meminta Pemerintah Kota (Pemko) menggencarkan sosialisasi keberadaan Bus Trans Banjarmasin yang lalulalang di sejumlah jalan di Banjarmasin.

Permintaan ini disampaikan Aliansyah lantaran keberadaan Bus Trans Banjarmasin masih belum sepenuhnya diketahui masyarakat, meskipun sudah beroperasi sejak tahun lalu.

“Kita mendorong Pemerintah Kota untuk menggencarkan sosialisasi keberadaan Bus Trans Banjarmasin tersebut,” ucap politisi PKS ini, Kamis (16/9/2021).

Sosialisasi, sebut Aliansyah, bisa dilakukan dengan membuat pengumuman di sejumlah tempat strategis. Seperti di pusat perbelanjaan, pasar tradisional, pusat pelayanan, hingga sekolah-sekolah yang ada di Banjarmasin.

“Bentuknya bisa berupa pamplet, spanduk, maupun baliho. Agar lebih luas lagi cakupannya, bisa berkerjasama dengan media elektronik maupun cetak. Tujuannya, agar seluruh lapisan masyarakat mengetahuinya,” ujarnya.

Aliansyah juga meminta, agar lajur atau trayek yang dilalui Bus Trans Banjarmasin disampaikan. Di mana pemberhentiannya, jam berapa beroperasinya, hingga mana saja rute yang dilalui.

“Hal semacam ini harusnya disampaikan lebih awal, agar masyarakat bisa memanfaatkannya,” katanya.

Secara tegas Aliansyah menyatakan mendukung penuh keberadaan Bus Trans Banjarmasin ini, agar dapat mengurangi kepadatan lalulintas dan sebagai penyediaan layanan transportasi yang murah bagi masyarakat.

Sekadar diketahui, Bus Trans Banjarmasin beroperasi di 3 karidor. Untuk Koridor 1, rute Pal 6-Pasar Antasari. Yaitu melewati Jalan Pramuka, Jalan Veteran, Jalan Gatot Subroto, Jalan A yani, dan Jalan Pangeran Antasari.
Koridor 2: Jalan Pangeran Antasari, Jalan Pangeran Samudera, Jalan Lambung Mangkurat, Jalan Jenderal Sudirman atau Tugu Nol Kilometer, Jalan Keramaian, Jalan Tarakan, Jalan S Parman, hingga Jalan Hasan Basry Kayutangi (Kampus Universitas Lambung Mangkurat).
Koridor 3: Dengan rute dari Terminal Antasari menuju Mantuil.(sin/klik)

BACA JUGA :
HUT Pramuka Diperingati Lewat Video Conference
Scroll to Top