Wali Kota Lantik Ratusan Pejabat Fungsional

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram

klikkalimantan.com, BANJARBARU – Wali Kota Banjarbaru HM Aditya Mufti Ariffin melantik ratusan Aparatur Sipil Negara (ASN) yang menyandang pejabat fungsional tertentu sesuai keahlian lingkungan pemerintah kota setempat, Jumat (25/2/2022) di Gedung Bina Satria Banjarbaru.

Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan ratusan pejabat fungsional tertentu ini juga dihadiri Wakil Wali Kota Wartono, Sekretais Daerah (Sekda) HSaid Abdullah dan pimpinan SKPD dilakukan di Gedung Bina Satria Banjarbaru,

“Ratusan pejabat fungsional yang kami lantik hari ini ada naik jenjang dan ada juga alih fungsi disamping alih jabatan fungsional di sejumlah dinas dan badan lingkup pemkot,” ujar Wali Kota Aditya ditemui usai pelantikan.

Disebutkan Aditya, pejabat yang dilantik sebanyak 259 orang terdiri dari 171 orang pengangkatan pertama jabatan fungsional, kenaikan jenjang jabatan fungsional 73 orang, pindah jabatan 10 orang, dan alih jenjang 5 orang.

Menurutnya, pejabat fungsional yang dilantik diharapkan bisa lebih meningkatkan kualitas diri sendiri di lingkungan kerja, membawa kebaikan dan kemajuan serta mampu berperan mewujudkan Banjarbaru Juara.

“Salah satu tujuan pelantikan adalah lebih meningkatkan keahlian sesuai kompetensi jabatan. Harapan kami, sumpah dan janji dilaksanakan dan diimplementasikan pada setiap tugas pokok dan fungsi,” kata Aditya berpesan. (to/klik)

BACA JUGA :
Dewan Setujui Rp2,5 Miliar untuk Renovasi dan Pembenahan Mess L sebagai Pusat Produk UMKM

Berita Terbaru

Scroll to Top