HET Minyak Goreng Dicabut, Dinas KUMPerindag Pantau Gudang Distributor Bersama Polres Banjar

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram

klikkalimantan.com, MARTAPURA – Memantau ketersediaan minyak goreng di tingkat distributor terus dilakukan jajaran Dinas Koperasi Usaha Mikro Perindustrian dan Perdagangan (KUMPerindag) Kabupaten Banjar melalui Bidang Perdagangan. Rabu (15/3/2022), gudang minyak goreng milik PT Sari Mekar Cahaya Persada di Kecamatan Gambut yang disambangi.

Tak sendiri, menurut Kepala Dinas KUMPerindag, I Gusti Made Suryawati melalui Kepala Seksi (Kasi) Pengendalian Bahan Pokok dan Penting, Eka Yustinawati, memantau stok minyak goreng di gudang distributor minyak gorek merek Alif ini dilaksanakan bersama aparat kepolisian dari Polres Banjar.

“Ikut mematau stok minyak goreng di gudang, Pak Kasatreskrim Iptu Fransiskus Manaan, dan Kanit Tipidter Iptu Nur Ariffin,” kata Eka.

Dikatakan Eka, mendatangi gudang distributor minyak goreng dilakukan sebagai upaya memastikan ketersediaan minyak goreng. Terlebih lagi beberapa hari ke depan memasuki bulan Ramadhan.

“Monitoring juga dilaksanakan karena adanya kebijakan baru diambil pemerintah terkait pencabutan HET minyak goreng,” ujarnya.

Tentang ketersediaan stok minyak goreng, utamanya merek Alif, menurut Eka cukup banyak. Ini lantaran perusahaan yang beroperasi di Kabupaten Kotabaru ini telah menambah kapasitas produksi minyaknya hingga 3.000 karton pee hari.

“Dari hasil pantauan kami di gudang distributir, hingga Ramadhan nanti, stok minyak goreng insya Allah dapat mencukupi kebutuhan di pasaran,” pungkasnya. (to/klik)

 

 

BACA JUGA :
Kejari Banjar Musnahkan BB, Kasus Narkoba Masih Mendominasi
Scroll to Top