Bappedalitbang Saring Pokir DPRD Banjar

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram
POKIR - Bappedalitbang Kabupaten Banjar menggelar rapat pembahasan pokok pikiran (pokir) DPRD Kabupaten Banjar dan Draf Pagu Indikatif, Kamis (10/3/2022) di Aula Bauntung Kantor Bappedalitbang di Martapura. (foto: bappedalitbang/klik)

klikkalimantan.com, Martapura – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Penelitian dan Pengembangan (Bappedalitbang) Kabupaten Banjar menggelar rapat pembahasan pokok pikiran (pokir) DPRD Kabupaten Banjar dan Draf Pagu Indikatif, Kamis (10/3/2022) di Aula Bauntung Kantor Bappedalitbang di Martapura. Kepala Bappedalitbang, HM Riza Dauly memimpin rapat didampingi Sekretaris, Hanafi dan Kepala Bidang Perencanaan Pengendalian dan Evaluasi, Nasharullah Shadiq.

Disampaikan HM Riza Dauly, hasil didapat pad arapat akan dirumuskan sebagai bahan dalam penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) 2023. “Kita menyelaraskan usulan dari DPRD agar sesuai dengan apa yang diajukan, sehingga bisa dimasukkan dalam penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah,” ujarnya.

Dia berharap, pembahasan ini benar-benar bisa menyaring usul-usulan prioritas yang memang dibutuhkan masyarakat. Dengan begitu, saat masuk dalam renja perangkat daerah menjadi tepat sasaran dan dapat menyelesaikan permasalahan yang dihadapi masyarakat.

Sementara itu, Nasharrullah Shadiq menyampaikan, jumlah usulan pembangunan yang diinput oleh DPRD Kabupaten Banjar sebanyak 499 usulan. Nanntinya ratusan usuan ini akan ditelaah bersama dengan perangkat daerah terkait dan DPRD. “Tentu saja yang diusulkan dengan memperhatikan prioritaskan pembangunan daerah yang telah disusun dan memperhatikan pendanaan anggaran,” ujarnya. (to/klik)

BACA JUGA :
Bappedalitbang Balangan Jaring Inovasi Daerah 2022
Scroll to Top