Pemko Banjarbaru Terima Ratusan Sertipikat Tanah dari BPN

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram

klikkalimantan.com, BANJARBARU – Badan Pertanahan Nasional (BPN) menyerahkan ratusan sertipikat aset milik pemerintah kepada Pemerintah Kota (Pemko) Banjarbaru. Penyerahan simbolis sebanyak 290 sertipikat dilakukan, Rabu (9/8/2023) di sela rapat membahas Percepatan Penyelesaian Tanah Objek Landreform (TOL) di ruang tamu utama Wali Kota Banjarbaru di Balaikota.

Dengan diserahkannya ratusan sertipikat, menurut Wali Kota Banjarbaru, HM Aditya Mufti Ariffin menjadikan aset dimiliki Pemko Banjarbaru lebih aman dan terjaga.

“Serta pembangunan dapat terlaksana dengan baik karena telah tersertifikasi. Karena pembangunan hanya dapat dilakukan di atas lahan milik pemko,” katanya.

Wali Kota Aditya menegaskan, pengurusan permasalahan kepemilikan tanah harus bisa dilakukan dengan pendekatan yang bersifat kekeluargaan dan tetap memperhatikan hak-hak orang lain tidak diabaikan. (to/klik)

BACA JUGA :
Pjs Wali Kota Pantau Proses Perekaman KTP El di Kelurahan Sungai Besar

Berita Terbaru

Scroll to Top