Target Tipe B Tahun Depan, Direktur RSD Idaman: Semua Berkas Siap, Tinggal Mengajukan

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram
MENYAMPAIKAN - Direktur RSD Idaman Banjarbaru, dr Danny Indrawardhana menyampaikan sambutan saat kunjungan kerja Wakil Ketua DPR RI, Cucun Ahmad Syamsurizal untuk meninjau pelayanan dan fasilitas kesehatan di RSD Idaman Banjarbaru. (foto: rsdidaman/to/klik)

klikkalimantan.com, BANJARBARU – Rumah sakit tipe B, target dipatok manajemen Rumah Sakit Daerah (RSD) Idaman Banjarbaru pada 2025 mendatang. Dan untuk dapat menapai itu, sejumlah hal telah dilakukan.

Menurut Direktur Rumah Sakit Daerah (RSD) Idaman Banjarbaru, dr Danny Indrawardhana saat menyambut kedatangan Wakil Ketua DPR RI, Cucun Ahmad Syamsurijal, dalam agenda kunjungan kerja, Jumat (1/11/2024), termasuk dalam persiapan meningkatkan  tipe rumah sakit menjadi B adalah adalah menyampaikan, atau mempresentasikannya DPRD Kota Banjarbaru.

“Salah satu yang jadi pertimbangan kami adalah pola rujukan dari BPJS. Namun dengan keluarnya UU Nomor 17/2023 rujukan nanti akan berbasis kompetensi. Dan insyaallah tahun 2025 ini kami sudah punya arah target ke sana,” kata dr Danny.

Pun dengan perizinan, menurut dr Danny semua dokumen yang disyaratkan untuk pengajuan naik kelas B sudah lengkap disiapkan, hanya tinggal menunggu pengajuan. “Semua perizinan, mekanisme pengajuan pengusulan itu sudah ada semua, jadi sudah siap semua, tinggal mengajukan, tinggal klik aja sebenarnya,” tegasnya

Apa yang telah dilakukan jajaran RSD Idaman, diapresiasi Wakil Ketua DPR RI, Cucun Ahmad Syamsurijal. “Kami berharap mimpi besar rumah sakit yang luar biasa ini bisa terwujud dan status gradenya meningkat, tentunya memerlukan dukungan penuh dari semua pemangku kepentingan,” ungkapnya. (to/klik)

BACA JUGA :
Angka Inflasi di Banjarbaru masih Terkendali
Scroll to Top