klikkalimantan.com, MARTAPURA – Kiprah Bank Sampah Sekumpul dalam mengelola sampah mendapat apresiasi dari PT PLN Unit Onduk Wilayah Kalselteng. Melalui program Corporate Sosial Responsibilty (CSR), perusahaan negara bidang kelistrikan tersebut menyerahkan bantuan untuk Bank Sampah Sekumpul.
Penyerahan bantuan dilakukan bersamaan peresmian ‘Kedai D’Langkar Manis’ milik Bank Sampah Sekumpul, Kamis (3/6/2021) di halaman Kantor Bank Sampah Sekumpul di Jalan Pendidikan, Kelurahan Sekumpul. Selain Bank Sampah Sekumpul, bantuan juga diberikan untuk Kampung Dongeng dan masyarakat pebudidaya caing lumbryous, juga di bawah binaan Bank Sampah Sekumpul.
H Masruri, Asisten 1 Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat hadir mewakili Bupati Banjar H Saidi Mansyur pada kegiatan tersebut.
“Pengelolaan sampah sejatinya menjadi tugas dan tanggung jawab bersama. Pemerintah, masyarakat dan pihak swasta, sebagai wujud nyata kolaborasi dalam menciptakan kelestarian alam bagi kehidupan anak dan cucu kita,” kata Masruri.
Atas nama Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banjar, H Masruri mengucapkan terima kasih dan apresiasinya kepada masyarakat, khususnya di wilayah Kelurahan Sekumpul atas kiprahnya menjaga keberlangsungan pengelolaan sampah dengan konsep 3R (Reduce, Reuse, Recycle) melalui TPS dan Bank Sampah Sekumpul .
“Banyak prestasi, terobosan dan inovasi yang talah dilakukan Bank Sampab Sekumpul. Diantaranya tabungan sampah yang bisa ditukar dengan sembako emas,” kata Masruri yang juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh jajaran pimpinan PT PLN UIW KalselTeng yang telah memberikan bantuan CSR. “Sehingga dapat memberikan andil dalam pemberdayaan masyarakat dan kelestarian lingkungan ,” imbuhnya.
Suhadi, Perwakilan PT PLN UIW Kalselteng mengatakan, pemberian bantuan ini merupakan wujud apresiasi pihaknya kepada kerja nyata Bank Sampah Sekumpul dalam menjaga keharmonisan lingkungan di wilayah Kabupaten Banjar , khususnya di Kota Martapura .
Dikatakan dia, program Bank Sampah Sekumpul sudah menunjukkan kemajuan yang luar biasa dalam beberapa inovasinya. Mampu mengurangi sampah organik untuk dijadikan sesuatu yang bermanfaat baik bagi lingkungan maupun masyarakat di lingkungan sekitar. “Semoga sinergitas yang sudah terjalin ini semakin memperkuat hubungan kami dengan para pelanggan ke depannya,” ujarnya. (to/klik)