Senin, Juli 14, 2025
Berandaadvertorial banjarbaruTampung Warga Kabupaten Banjar Korban Banjir, Pemko Banjarbaru dapat Ucapan Terimakasih

Tampung Warga Kabupaten Banjar Korban Banjir, Pemko Banjarbaru dapat Ucapan Terimakasih

klikkalimantan.com, BANJARBARU – H Masruri, Asisten I bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat (Kesra) menjadi penyambung lidah Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banjar untuk ucapan terimakasih jajaran pemerintah kota (pemko) dan warga Banjarbaru. Karena ada banyak warga Kabupaten Banjar korban banjir mengungsi di wilayah Kota Banjarbaru.

Kedatrangan H Masruri bersama sejumlah pejabat lingkup Pemkab Banjar diterima Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Banjarbaru, H Said Abdullah di Aula Trisakti, Balaikota Banjarbaru, Rabu (20/1/2021). Mendampingi sekda, Asisten Perekonomian Pembangunan dan Kesra, Hj Puspa Kencana, dan Staf Ahli Bidang Hukum dan Politik, Lesa Fahriana.

“Warga kami korban banjir yang mengungsi di Kota Banjarbaru terlayani dengan baik. Mudah-mudahan ini menjadi berkah bagi kita semua. Dan mudah-mudahan banjir ini segera berakhir,” kata H Masruri yang juga menyerahkan bantuan untuk korban banjir yang ada di Kota Banjarbaru berupa roti gabin dan mi instan.

Ucapan terima kasih juga disampaikan Sekda Kota Banjarbaru, H Said Abdullah kepada semua pihak yang telah berjuang, bahu membahu menangani korban banjir. Tak terkecuali korban banjir dari Kabupaten Banjar. Ucapan sama juga ia sampaikan kepada warga Kota Banjarbaru yangtelah berempati dan punya rasa solidaritas membantu korban banjir.

“Kami telah mengintruksikan seluruh aparat dan relawan agar tak lagi menyoalkan asal warga korban banjir. Dan kami akan terus membantu sampai musibah ini berakhir,” kata sekda.

Kepada jajaran di Pemkab Banjar, H Said Abdullah juga menitip pesan, jika kapasitas penampungan pengungsi di Kabupaten Banjar sudah lewat batas, Banjarbaru siap menampungnya. “Silakan pindahkan ke Banjarbaru. Kami akan melayani dengan baik. Karena masyarakat Kota Banjarbaru ini keren, telah teruji beberapa kali  untuk selalu peduli dengan kejadian musibah,” ujarnya.

Dipaparkan sekda, sampai saat ini Posko Induk teruss menerima donasi bantuan bantuan untuk disalurkan kepada pengungsi. “Pakaian bekas , pampers, pakaian dalam , nasi bungkus dan dana,”  pungkas pria ramah ini.

Pada kesempatan tersebut, juga dilakukan penyerahan piagam penghargaan diserahkan H Masruri kepada Tim RSDI Banjarbaru atas partisipasi, bantuan, sumbangan dalam rangka penanganan banjir yang melanda di masa pandemi covid-19. (to/klik)

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments