Klikkalimantan.com, BANJARMASIN – Dalam upaya mempromosikan produk unggulan pengusaha lokal dan mendorong terbentuknya Wira Usaha Baru (WUB), Pemerintah Kota (Pemko) Banjarmasin melalui Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) mengikutsertakan sejumlah pengrajin pada Pameran Batu Investmen Agriculture Tourism Trade dan Eksport Commodity Expo (BIATTEC Expo) 2020, di Lippo Plaza Batu, Kota Batu, Malang, Jatim.
Menurut Plt Walikota Banjarmasin H Hermansyah, event berskala nasional seperti BIATTEC Expo ini sangat penting untuk diikuti para wira usaha Kota Banjarmasin yang bergerak dalam bidang produk unggulan.
Pasalnya, selain sebagai ajang promosi, diharapkan juga dapat menambah wawasan para pengrajin dalam memasarkan produknya.
“Dengan adanya event ini, maka produk unggulan dari pengrajin Kota Banjarmasin binaan Dekranasda Kota Banjarmasin dapat lebih dikenal masyarakat luas,” ujarnya.
Hermansyah menyebutkan, tidak hanya para pengrajin yang akan mendapatkan manfaat dari mengikuti pameran produk unggulan daerah ini. Dekranasda Kota Banjarmasin yang bertindak sebagai pembina para pengrajin pun mendapatkan tambahan wawasan dengan adanya pameran ini.
“Karena pameran ini berskala nasional, bahkan internasional dan diikuti oleh daerah-daerah lain di seluruh wilayah Indonesia, maka bisa dimanfaatkan sebagai ajang promosi dan saling tukar informasi serta wawasan,” sebutnya.
Sementara itu, Plt Ketua Dekranasda Kota Banjarmasin Hj Siti Fatimah yang juga hadir dalam kegiatan tersebut menjelaskan, produk yang ditampilkan dalam kegiatan berskala nasional dan internasional itu antara lain, produk unggulan daerah seperti kain motif sasirangan, souvenir, dan kuliner.
“Mudah-mudahan dengan keikutsertaan pada pameran berskala nasional dan internasional ini, produk unggulan daerah kita dapat lebih dikenal oleh masyarakat dunia,” harapnya.
Sekadar diketahui, BIATTEC Expo sudah dilaksanakan sejak tahun 2014 lalu. Bahkan, untuk lebih menggeliatkan dunia usaha, khususnya usaha kreatif di Indonesia, ajang ini dilaksanakan setahun dua kali.
Tujuan utamanya adalah untuk memperkenalkan produk dari daerah masing masing, sehingga diharapkan dapat meningkatkan ekonomi para pelaku usaha. (sin/klik)