Rudy Resnawan Serahkan Bantuan Rp.1,85 M

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram

KLIKKALIMANTAN – Pada rangkaian safari Ramadannya, Wakil Gubernur Kalimantan Selatan Rudy Resnawan datangi Banjarbaru. Dalam kegiatan tersebut Rudy Resnawan juga menyerahkan bantuan pembangunan tempat ibadah untuk Kota Banjarbaru.

Rudy yang melaksanakan safari Ramadannnya di Masjid Darul Muttaqien, Kelurahan Komet Kecamatan Banjarbaru Utara, menyerahkan bantuan dana sebesar Rp1,85 M.

Kedatangan Rudy Resnawan disambut langsung oleh Walikota Banjarbaru H Nadjmi Adhani dan Wakil Walikota Banjarbaru H Darmawan Jaya Setiawan beserta masyarakat yang setempat.

“Walikota yang merekomendasikan di sini. Yang jelas ulun (saya, red) bersyukur, tepat saja di sini. Masjid ini sudah sekian lama belum direhab, kondisinya juga perlu dilakukan perbaikan,” ujarnya.

Selain itu, ia juga mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Banjarbaru bahwa pelaksanaan pemilu 2019 di Kota Banjarbaru berjalan aman dan tertib.

Kegiatan-kegiatan keagamaan yang kental pada bulan Ramadhan, kata H Rudy Resnawan, sudah menjadi ciri khas masyarakat Kalimantan Selatan.

Walikota Banjarbaru H Nadjmi Adhani menyampaikan, walaupun Gubernur Kalsel berhalangan hadir karena kondisi tubuhnya kurang fit dan diwakilkan oleh Wakil Gubernur Kalsel, namun tidak mengurangi makna dari safari Ramadhan Pemprov Kalsel untuk bertemu dan menyapa masyarakat, khususnya warga Banjarbaru.

“Tadi juga telah disampaikan banyak bantuan yang diserahkan langsung kepada penerimanya, mudah-mudahan itu bisa dimanfaatkan. Kami mengucapkan terima kasih kepada pemprov atas kegiatan yang dilaksanakan di Kota Banjarbaru,” ujar Nadjmi Adhani. (rul)

BACA JUGA :
Wali Kota Letakkan Batu Pertama Pembangunan Mushala Darul Al Fariz

Berita Terbaru

Scroll to Top