Proyek Pedestrian Jalan di Kawasan Monumen Selamat Datang Gunakan APBD Sebesar Rp6,3 Miliar

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram

klikkalimantan.com, MARTAPURA – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banjar melalui Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang dan Pertanahan (PUPRP) lakukan penataan pedestrian jalan di kawasan Tugu Selamat Datang di Kota Martapura, Jalan Ahmad Yani Km37.

Iwan Junaidi selaku Kepala Bidang Cipta Karya (Kabid CK) pada Dinas PUPRP Kabupaten Banjar mengatakan, kegiatan penataan bangunan dan lingkungan di pusat kota koridor 4 yang berada di kawasan Monumen Adipura dan Tugu Selamat Datang dikerjakan sejak minggu pertama di Agustus 2023, dengan nilai kontrak sebesar Rp6,3 Miliar bersumber dari APBD 2023.

“Pekerjaan pedestarian jalan di koridor 4 yang dilaksanakan dari Tugu Selamat Datang hingga perempatan lampu merah sekumpul merupakan bagian dari program etalase kota yang rencananya akan dilaksanakan hingga menuju jembatan kembar Jalan Ahmad Yani Km 40, Desa Antasan Senor Ilir, Kecamatan Martapura Timur,” ujarnya pada, Selasa (5/9/2023).

Sedangkan untuk pekerjaan pedestarian jalan di kawasan Tugu Selamat Datang, hingga di depan gedung Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) dan Guest House Sultan Sulaiman Martapura yang ditarget rampung pada pertengahan Desember 2023 mendatang tersebut, lanjut Iwan Junaidi, bangunan drainase pasangan batu akan dipasangkan u-ditch dan box utility.

“Box utilitas khusus penempatan kabel provider dan lainnya, terkecuali kabel listrik dari PLN. Sedangkan untuk dimensi plus pedestarian jalan sekitar 2,2 Meter, serta melakukan upgrade taman di sekitar monumen, hingga melakukan pembersihan Tugu Selamat Datang,” ucapnya.

Dan terkait kegiatan penebangan pohon di samping ruas Jalan Ahmad Yani yang dilakukan penyedia jasa, yakni CV Jaya Wijaya Konstruksi, papar Iwan Junaidi, satu pohon akan digantikan sebanyak 10 pohon sesuai dengan Peraturan Daerah (Perda) Kabupaten Banjar.

“Kegiatan penebangan pohon tersebut sudah include dengan anggaran kegiatan pembangunan. Sedangkan terkait teknis penanaman pohon kita serahkan ke Dinas Perumahan Rakyat Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup (Disperkim LH) Kabupaten Banjar,” katanya.

BACA JUGA :
Jumlah Poktan di Kabupaten Banjar Alami Peningkatan, Gapoktan Stagnan

Ditahun mendatang, tambah Iwan Junaidi, Dinas PUPRP akan melakukan penataan pedestarian jalan di sisi lainnya. “Ditahun ini kita mengerjakan pedestarian jalan di depan gedung Dekranasda, di 2024 sisi jalan di sebelahnya. Artinya sisi kiri-kanan pedestarian jalan di kawasan tersebut akan dilakukan penataan seluruhnya,” tutupnya.(zai/klik)

Scroll to Top