klikkalimantan.com, MARTAPURA – Di penghujung masa jabatan, Bupati Kabupaten Banjar, H Saidi Mansyur kembali Lantik ratusan pejabat administrator, pengawasan, dan jabatan fungsional yang diberi penugasan.
Usai mengambil sumpah janji ratusan pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banjar bertempat di Aula Sultan Sulaiman, Kantor Badan Kepegawaian Peningkatan Sumber Daya Manusia (BKPSDM). Bupati Kabupaten Banjar, H Saidi Mansyur berharap pelantikan pejabat tersebut dapat berdampak baik terhadap kinerja Pemkab Banjar.
“Kami juga selalu intens mendorong BKPSDM agar terus meningkatkan kapasitas pejabat di lingkungan Pemkab Banjar. Bahkan, kami juga sudah berpesan kepada Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) terkait bagaimana caranya agar setiap pimpinan unit kerja dapat menilai bagaimana kinerja di masing-masing jajarannya,” ujarnya pada, Senin (12/2/2024).
Hal tersebut dikemukakan Saidi Mansyur dikarenakan selama ini banyak keluhan yang muncul di masing-masing unit kerja karena tidak dapat bekerja secara maksimal akibat ego sektoral masing-masing ASN hingga melaporkan persoalan tersebut ke BKPSDM Kabupaten Banjar.
“Memang kami juga memiliki ego, tetapi kalau lebih mementingkan kepentingan daerah di atas kepentingan pribadi, Insya Allah apapun yang menjadi program pemerintah bisa berjalan dengan baik. Mudah-mudahan hal ini juga menjadi motivasi bagi seluruh jajaran ASN untuk bekerja lebih baik lagi,” harapnya.
Saidi Mansyur juga mengajak kepada ASN agar ego rasa kebersamaan terus di tingkatkan, komunikasi, dan kolaborasi antar jajaran di dinas, hingga mitra kerja lebih baik lagi. Tak terkecuali terkait potensi peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD).
“Sehingga kemajuan pelayanan, responsif kepada masyarakat bisa dihadirkan lebih baik,” tutupnya.
Berdasarkan data BKPSDM Kabupaten Banjar, total pejabat yang dilakukan promosi sebanyak 55 orang pejabat, 56 orang pejabat dilakukan mutasi, dan 3 orang pejabat fungsional diberikan penugasan.(zai/klik)