Jika Dipercaya, Manis Siap Tanggulangi Maraknya Peredaran Narkoba

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram

klikkalimantan.com, MARTAPURA – Selain memprioritaskan berbagai sektor pembangunan dalam visi dan misinya, pasangan calon (Paslon) Bupati – Wakil Bupati pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Banjar 2020, yakni duet H Saidi Mansyur – Habib Idrus Al Habsyie, memastikan siap berkomitmen untuk memberantas maraknya peredaran narkotika dan narkoba di Kabupaten Banjar.

Komitmen tersebut dilontarkan Paslon Nomor Urut 1 dengan jargon Manis (Maju, Mandiri, Agamis) ini, usai mengikuti Debat Publik Pilkada Kabupaten Banjar yang diselenggarakan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Banjar pada, Selasa (24/11/2020) malam sekitar pukul 20.00 Wita di Studio TVRI Kalsel.

“Pada Debat Publik tadi, kita juga kebagian pertanyaan tentang narkoba di penajaman visi misi. Masalah ini tentu harus menjadi perhatian serius bagi kita. Untuk itu, apabila kami diberi amanah oleh masyarakat, kita siap melakukan koordinasi dengan instansi terkait untuk menuntaskan atau memberantas narkoba yang berada di Kabupaten Banjar secara bersama-sama, terlebih kasus narkoba di Kabupaten Banjar sangat banyak,” tegas Saidi didampingi Habib Idrus selaku Calon Wakil Bupati pada Pilkada Kabupaten Banjar 2020 mendatang.

Saidi memaparkan, selain permasalahan narkoba yang dipertanyakan pada sesi tanya jawab Debat Publik, masih banyak lagi isu-isu persoalan lainya, baik terkait daerah, masyarakat, dan penyelarasan pembangunan baik di daerah provinsi dan pusat yang mesti dilakukan pembahasan.

“Alhamdulillah, waktu yang diberikan panitia pada Debat Publik dengan kurun waktu 2 jam cukup untuk kami menyampaikan visi dan misi kami. Bahkan, kami juga sudah membikin narasi agar visi dan misi yang kami sampaikan pas, dan sampai ke masyarakat atau pemirsa,” tutupnya.(zai/klik)

BACA JUGA :
Lagi, Polsek Martapura Ringkus 3 Budak Sabu
Scroll to Top