‘Jalan Santai Merah Putih’ Diikuti Ribuan Peserta

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram
Jalan Santai Merah Putih dala rangak memeriahkan HUT ke-77 RI di Lapangan Dr Murdjani Banjarbaru. (foto: kominfo/klik)

klikkalimantan.com, BANJARBARU – Pemerintah Kota (Pemko) Banjarbaru melalui Dinas Pemuda Olahraga Kebudayaan dan Pariwisata (Disporabudpar) menggelar ‘Jalan Santai Merah Putih’, Sabtu (20/8/2022) di Lapangan Dr Murdjani Banjarbaru. Wali Kota Banjarbaru, HM Aditya Mufti Ariffin melepas rbuan peserta jalan santai diselenggarakan untuk memeriahkan HUT ke-77 RI ini.

Menyampaikan sambutannya, Wali Kota Aditya mengatakan, jalan santai yang digelar pada hari ini diharapkan dapat menjadi wadah mempererat persatuan bangsa dalam menghadapi tantangan di masa depan.

Dia juga mengajak, utamanya kepada warga Kota Banjarbaru untuk dapat selalu menggelorakan semangat persatuan ini dimanapun dan kapanpun.

Didampingi Kepala Dispirabudpar, Wali Kota Aditya mengaku sangat menapresiasi dilaksanakannya jalan santai. “Ini terbukti bahwa masyarakat Kota Banjarbaru rasa nasionalisme dan patriotisme yang tinggi terhadap memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia,” kata Wali Kota Aditya.

BACA JUGA :
Sosialisasi Zona Integeritas Bebas Gratifikasi dan Benturan Kepentingan di RSd Idaman Banjarbaru
Scroll to Top