Kabupaten Balangan Aman Penyakit LSD Hewan Kurban Dinyatakan Sehat

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram
MEMERIKSA-Kepala UPTD Puskeswan dan Perbibitan Kabupaten Balangan, Ahmad Rizali ditemani seorang rekan saat memeriksa kesehatan sapi di tempat penggemukan di Paringin, Balangan.(diskominfosan/klik)

klikkalimantan.com, PARINGIN-Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Pusat Kesehatan Hewan dan Perbibitan Kabupaten Balangan, Kalimantan Selatan (Kalsel), melakukan pemeriksaan kesehatan terhadap hewan ternak, baik sapi maupun kambing yang hendak dijadikan kurban menjelang Hari Raya Iduladha 1444 H, yang jatuh pada Kamis 29 Juni 2023 nanti.

“Sebenarnya kami hendak memastikan hewan yang akan dikurbankan pada Idul Adha 1444 H nanti, sehat dan layak, makanya langsung turun ke lapangan untuk melakukan pemeriksaan kesehatan ternak itu,” kata Kepala UPTD Puskeswan dan Perbibitan Kabupaten Balangan, Ahmad Rizali di Paringin, Selasa (20/6/2023).

Pemeriksaan hewan ternak ini, kata Ahmad Rizali, dilakukan dengan mendatangi ke tempat-tempat penggemukan hewan serta para panitia penyembelihan hewan kurban pada hari raya nanti. Namun, setelah disambangi satu-persatu tempat itu, ternyata tidak ditemukan adanya penyakit pada hewan seperti yang dikhawatirkan.

Pengelola UPTD Puskeswan dan Perbibitan Desa Harapan Baru, Kecamatan Parsel, Rahmadi menambahkan, sapi yang sehat untuk kurban tandanya adalah matanya baik. Tidak ada cacing pada bagian mata, karena cacing pita dapat terlihat jika pada mata terdapat seperti benang dibagian yang hitam.

Selain itu, lanjut Rahmadi, saat dicek pada bagian mulut tidak terlalu kering atau terlalu basah, ukuran sapi juga tidak terlalu kurus, dan buah zakar sapi jantan pun tidak kecil. Apabila memenuhi syarat seperti itu, maka bisa dipastikan kondisi sapi dalam keadaan sehat dan layak untuk dijadikan hewan kurban pada hari raya Idul Adha 1444 H nanti.

Sebelumnya, Ketua Komisi II DPRD Balangan, Nur Fariani mengimbau kepada masyarakat dalam melakukan transaksi pembelian hewan kurban menjelang Idul Adha 1444 H, harus teliti dan memperhatikan kondisi kesehatan hewan kurban. Sebab, kabarnya akhir-akhir ini telah merebak penyakit Lumpy Skin Desease (LSD) pada hewan ternak, terutama sapi dan kambing.(pr/klik)

BACA JUGA :
Buka Balangan Expo 2024, H Abdul Hadi: Bentuk Terimakasih Kepada Rakyat Bumi Sanggam
Scroll to Top