Klikkalimantan.com, BATULICIN – Kelompok Pencinta Alam (KPA) Ulin Batulicin, bakal menggelar peringatan detik-detik Proklamasi 17 Agustus, dengan menggelar pengibaran bendera merah putih ukuran besar di tebing Goa Liang Bangkai, Kecamatan Mantewe, Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu).
Menurut Ketua KPA Ulin, Agus Rianto, saat ini team sedang merampungkan persiapan di lapangan. Ia menyebut, sedikitnya ada 12 pemanjat dinding yang disiapkan untuk mendukung pengibaran bendera merah putih berukuran 10 x  5 meter.
Teknis pengibaran bendera raksasa tersebut, papar Agus Rianto, akan dilakukan dengan cara membentangkan bendera dari atas tebing, lalu secara perlahan ditarik turun tim pemanjat dinding yang sudah ahli di bidangnya.
“Saat ini kami sedang membuat jalur lintasan tali karmantel untuk pemanjat dinding nantinya, dan juga sedang latihan,” katanya.
Selain pengibaran bendera jumbo, lanjut Agus, ada pula kegiatan lainnya yang tak kalah seru. Yaitu kegiatan susur goa, dilakukan dengan jalur yang relatif mudah bagi pelajar sekolah lanjutan atas. Susur gua ini ditangani tim pemandu yang telah disiagakan jika terjadi hal yang tidak diinginkan.
“Bagi peserta tidak perlu khawatir. Sebelum susur goa, panitia bakal memberikan pembekalan materi. Sehingga paham apa yang harus dilakukan di lapangan nantinya,” ujarnya.
Dalam rangkaian kegiatan ini, ada beberapa kegiatan lain. Diantaranya game outbound dan materi survival, serta malam pertunjukan dan kesenian.
“Peserta akan medirikan tenda dan menginap di lokasi. Bagi peserta yang dari kabupaten lain, kami juga menyiapkan akomodasi sebelum hari pelaksanaan,” ujarnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata Tanah Bumbu, Hamaluddin Taher, mengatakan kegiatan ini merupakan bentuk nyata kepedulian pemuda dalam memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia.
“Mari kita tunjukkan semangat pemuda dalam mengisi kemerdekaan. Ini bukan sekadar aksi atraktif, tapi lebih kepada semangat dan nilai perjuangannya,” tegasnya.
Hamaluddin menyebutkan, untuk kegiatan pengibaran bendera raksasa saat detik-detik proklamasi, pihaknya bekerja sama dengan organisasi kepemudaan KPA Ulin, yang juga sekaligus menggelar acara lomba susur goa dengan melibatkan pelajar se-Kalimantan Selatan. Susur goa dilaksanakan di lokasi yang sama pada hari sebelumya.
“Memang kami memprioritaskan pelajar di Kabupaten Tanah Bumbu. Namun kami juga membuka kesempatan bagi seluruh pelajar di Kalimantan Selatan yang ingin berpartisipasi,” imbuhnya.
Hamaluddin tetap mengingatkan bagi peserta maupun panitia pada rangkaian kegiatan perayaan HUT RI ini, dengan tetap mengedepankan keselamatan dan kesehatan dengan menerapkan protokol kesehatan. Selain itu juga kegiatan ini dalam rangka promosi objek wisata unggulan Tanah Bumbu.
“Kami ingin menginformasikan kepada masyarakat, Goa Liang Bangkai ini sangat kondusif dan aman untuk kegiatan kewisataan,” katanya.(mud/klik)