H Muhidin Doakan Paman Birin Selalu Sehat

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram

klikkalimantan.com, BANJARMASIN – H Muhidin, Calon Wakil Gubernur Kalsel mengaku bangga dan salut dengan pasangannya, Calon Gubernur Kalsel H Sahbirin atau akrab disapa Paman Birin.

“Saya merasa bangga dengan kegigihannya yang berkeliling Kalsel. Dari desa ke desa. Mulai Kotabaru hingga Tabalong. Menemui dan bersilaturahmi dengan rakyat. Semoga Paman Birin selalu disehatkan,” kata H Muhidin saat ditemui di sebuah acara pernikahan kerabatnya di kawasan Jalan Lingkar Dalam Selatan Banjarmasin Selatan, baru-baru tadi.

Tak tanggung-tanggung, dalam waktu 14 hari lalu, Paman Birin nonstop berkeliling di desa-desa di berbagai kabupaten di Banua. Bersama rombongan kecil motor roda dua, menyisir jalan di kawasan pesisir, lembah, bahkan di kawasan Pegunungan Meratus.

Paman Birin, kata Muhidin, memang dikenal sosok yang gigih, ulet, dan tahan banting. Urusan menemui warga, suami Raudatul Jannah ini nomor satu.

“Dari Banjarmasin, ulun mendoakan Paman Birin agar tetap menjaga kesehatan dalam upaya menjaga silaturahmi dan selalu bisa bertemu langsung dengan warga,” ucapnya.

BACA JUGA :
Paman Birin Beri Semangat Atlet FORNAS VII di Bandung
Scroll to Top