Jalan Provinsi Penghubung Tiga Kecamatan di Balangan Amblas

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram
AMBLAS - Kondisi ruas jalan amblas di Desa Paran, Kecamatan, Paringin, Kabupaten Balangan. (foto: mah/klik)

klikkalimantan.com, PARINGIN – Kondisi ruas jalan di Desa Paran, Kecamatan Pringin, Kabupaten Balangan yang amblas pada Senin (5/9/2022) kemarin kian parah. Kondisi tersebut membuat warga khawatir.

Muhamad Famid, Sekretaris Desa Paran mengatakan, pertama kali amblas, kondisi jalan penghubung antar Kecamatan Paringin, Juai, dan Halong tak sedalam sekarang. “Salah seorang warga yang rumahnya dekat dengan ruas jalan mengatakan, jalan amblas jalan tambah parah tadi malam sekitar pukul 10 malam,” ujarnya ditemui sejumlah awal media, Selasa (6/9/2022).

Berdasarkan pantauan di lokasi, kata Famid, kondisi ruas jalan beraspal itu mengalami penurunan hingga kedalaman sekitar 130 Cm. Ambrolnya siring kayu penahan jalan, membuat amblasnya jalan badna jalan kian parah.

Ini menurut Famid, dipicu kondisi tanah yang basah akibat diguyur hujan seharian. Pun menurut warga, sebelum amblas, kondisi aspal sudah retak. Atas kejadian ini, ia berharap pihak terkait segera melakukan perbaikan agar tidak bertambah parah. “Takutnya nanti ada korban, dan kalau tambah parah hingga tidak bisa di lewati, jalan alternatif menuju kecamatan Juai Halong jauh sekli jarak nya,” ucapnya.

Tetang amblasnya jalan berstatus jalan provinsi di Kecamatan Paringin tersebut, Kepala Bidang (kabid) Bina Marga pada Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Provinsi Kalsel, Yasin Thoyib mengaku baru mengetahui perihal amblasnya jalan. “Nanti petugas kita ke sana melakukan survei lapangan, untuk mengetahui langkah apa yang harus diambil sebagai antisipasi awal,” ungkapnya.

Mengenai perbaikan, Yasin Thoyib mengakui kemungkinan tidak bisa dilakukan dalam tahun ini. Sedangkan untuk tahun depan masih harus melihat ketersediaan anggaran terlebih dahulu. “Akan kami bawa rapat dulu dengan pimpinan terkait penanganan lebih lanjut,” kata Yasin. (mah/klik)

BACA JUGA :
Paman BirinMu Cermin Urang Banua
Scroll to Top