PUPRP Optimis Jembatan Desa Handil Baru Rampung On Schedule

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram

klikkalimantan.com, MARTAPURA – Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang dan Pertanahan (PUPRP) Kabupaten Banjar pastikan, proyek tahap lanjutan (Tahap II) pembangunan jembatan permanen di Desa Handil Baru, Kecamatan Aluhaluh, rampung on schedule.

Pernyataan tersebut diungkapkan Kepala Bidang (Kabid) Bina Marga pada Dinas PUPRP Kabupaten Banjar, Jimmy, dengan melihat progres pembangunan tahap lanjutan jembatan tesebut kini sudah mencapai 80,05%.

“Kenapa saya sampaikan progres pekerjaan fisik jembatan per 27 November 2022 sudah mencapai 80,05%? Karena, dinilai kontrak biaya untuk pengadaan material pembangunan jembatan di Desa Handil Baru itu sudah hampir 80%. Jadi, kalau meterialnya sudah on site, maka dapat kita proses,” ujarnya, Senin (28/11/2022).

Jimmy memaparkan, terhitung sejak 27 November 2022 kemarin, sejumlah materialnya sudah on site di Desa Handil Baru.

“Proses mobilisasi material dari Jakarta membutuhkan waktu sekitar tiga hari, sebelum tiba di Pelabuhan Banjarmasin pada 25 November 2022 kemarin. Artinya, proyek pembangunan jembatan di Desa Handil Baru yang dikerjakan CV Cipta Perdana dengan total anggaran Rp3,938.951.000 bersumber dari APBD itu sudah mencapai 80,05%,” jelasnya.

Selanjutnya, tambah Jimmy, selama 30 hari ke depan, pihaknya akan melakukan pemasangan rangka baja pelengkung jembatan yang dikerjakan sejak 14 September 2022 itu.

“Saat ini masih dilakukan pemilihan antara konstruksi baja, stressing, ikatan angin, dan yang lainnya. Sehingga memudahkan saat proses ereksen. Mudah-mudahan proyek pembangunan jembatan dengan waktu pelaksanaan selama 100 hari kalender ini dapat dirampungkan pada 26 Desember 2022 mendatang,” harapnya.

Perlu diketahui, sebelumnya kondisi jembatan konstruksi kayu di Desa Handil Baru itu terancam ambruk. Karenanya, warga sempat mempertanyakan pelaksanaan proyek pembangunan jembatan pengganti senilai Rp3,8 Miliar yang tak rampung dikerjakan Dinas PUPRP Kabupaten Banjar sejak 2021 lalu, pada 21 Mei 2022.

BACA JUGA :
Perbup Baru Perjadin, Bappedalitbang Siap Implementasi

Ternyata, proyek pembangun tersebut dilaksanakan Dinas PUPRP secara bertahap, seperti yang disampaikan HM Riza Dauly yang saat itu menjabat sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas PUPRP Kabupaten Banjar.

“Proyek pembangunan jembatan pengganti di Desa Handil Baru dengan rangka baja pelengkung dengan bentang 40 M itu memang skemanya dilakukan secara dua tahap. Untuk tahap pertama, yakni melakukan pembangunan bagian bawah jembatan. Mulai dari tiang pancang, pembangunan dua unit abutmen dan lain sebagainya, dengan anggaran sebesar Rp3,8 Miliar di 2021,” ucapnya pada 23 Mei 2022 lalu.(zai/klik)

Scroll to Top