Kadis PUPR Jadi Sekda, Ini Pesan Bupati

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram

klikkalimantan.com – Bupati Banjar H Khalilurrahman melantik Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Mokhammad Hilman sebagai Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Banjar, Jumat (2/8/2019) di Mahligai Sultan Adam Martapura.

Usai pengambilan sumpah jabatan, bupati yang kerab disapa Guru Khalil mengatakan, Sekda merupakan jabatan puncak dalam karir sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS) daerah yang mempunyai peran strategis dalam membantu kepala daerah menyelenggarakan pemerintahan dan pembangunan daerah.

“Saya berpesan kepada Mokhammad Hilman yang mengemban tugas baru sebagai Sekda Banjar untuk melaksanakan tugas dan fungsi sebaik-baiknya dan penuh rasa tanggung jawab. Tingkatkan koordinasi dan komunikasikan dengan seluruh organisasi perangkat daerah dan lembaga yang lainya,” ujar Guru Khalil yang mengatakan jabatan merupakan suatu amanah yang harus dipertanggungjawabkan.

Mengingat, lanjut orang nomor satu di Kabupaten Banjar, banyak pekerjaan yang harus diselesaikan seperti, penyerapan tahun anggaran 2019 yang sudah memasuki pertengahan triwulan ketiga.

“Segara laksanakan langkah-langkah percepatan terhadap kegiatan yang masih belum berjalan, dan segara kasihkan program-program pemerintahan agar berjalan sesuai perencaan dan bergerak kearah yang benar dan tepat sasaran,” tegasnya.

Dikatakan Guru Khalil, saat ini Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banjar sudah melakukan penyusunan anggaran 2020. Untuk itu, ia meminta kepada sekda yang baru dilantik agar memperhatikan beberapa alokasi anggaran yang harus dipersiapkan serta memastikan capaian targetnya berdasarkan RPJMD Banjar 2016/2021 sesuai dengan visi dan misinya.

“Saya berharap kepada jajaran Pemda Banjar agar memberikan dukungan dan kerjasama yang baik, sehingha tugas yang diemban Sekda Banjar yang baru berjalan dengan lancar dan baik dalam mewujudkan masyarakat Kabupaten Banjar yang sejahtera dan barokah,” harapnya.(zai/klik)

BACA JUGA :
Halal Bihalal Idul Fitri 1444 H, Bupati: Silaturahmi Harus Tetap Terjalin
Scroll to Top