Bawaslu Gelar Refleksi dan Penguatan Kapasitas Penyelesaian Sengketa

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram
Bawaslu Kota Banjarmasin kembali menggelar refleksi pemilihan kepala daerah tahun 2024,pada aspek penguatan kapasitas penyelesaian sengketa antar peserta secara cepat sekaligus evaluasi pasca pilkada 2024

klikkalimantan.com, BANJARMASIN – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Banjarmasin menggelar kegiatan Refleksi Pemilihan Kepala Daerah Tahun 2024 pada Aspek Penguatan Kapasitas Penyelesaian Sengketa Antarpeserta Secara Cepat, yang dilaksanakan Senin hingga Selasa, 16 – 17 Desember 2024, di salah satu hotel di Banjarmasin.
Kegiatan ini menghadirkan Prof. Dr. Ahmadi Hasan dan Prof Dr Ani Cahyadi, sebagai nara sumber dan pembicara .
Ketua Bawaslu Kota Banjarmasin, Muhammad Fachrizanoor S, melalui Koordinator Divisi Hukum dan Penyelesaian Sengketa, Barkatullah Amin, kegiatan ini merupakan penguatan kapasitas internal Bawaslu terutama pada penguatan kapasitas penyelesaian sengketa antar peserta pemilu. Mengingat, Pilkada 2024 baik pemilihan gubernur dan wakil gubernur Kalsel, walikota dan wakil walikota Banjarmasin telah usai.
” “Kegiatan ini, kita gelar dengan menghadirkan sejumlah narasumber yang memiliki pengalaman dalam Pemilihan terutama penyeleseaia sengketa pilkada,” ucap Barkatullah, akrab disapa.
Terkait kompetisi kepala daerah tersebut, sambung Barkatullah, sesuai data yang masuk ke badan pengawas pemilu bawaslu banjarmasin. Tidak ada pengajuan permohonan sengketa atau pelanggaran berarti. Hal ini, menunjukkan bahwasanya langkah prefentif pencegahan pengawasan oleh bawaslu telah sesuai dengan prosedur yang berlaku.
“Selain menghadirkan nara sumber yang berkopetensi, kita juga menghadirkan Panwaslih Kecamatan Se-Banjarmasin termasuk lembaga pemantau,” sebutnya, seraya berharap melalui kegiatan ini diharapkan para peserta yang hadir bisa menjadi ajang evaluasi kinerja kedepannya. (sin/klik)

BACA JUGA :
183 Warga Binaan Lapas Kelas IIA Martapura Salurkan Hak Pilih
Scroll to Top