klikkalimantan.com, MARTAPURA – Kepolisian Daerah Kalimantan Selatan (Polda Kalsel), termasuk Kepolisian Resor (Polres) Banjar, mulai menggelar Operasi Intan 2023 selama 14 hari, terhitung dari 7 hingga 20 Februari 2023.
Mengusung tema ‘Keselamatan Berlalu Lintas yang Pertama dan Utama’, Kapolres Banjar, AKBP M Ifan Hariyat Taufik, usai memimpin Apel Gelar Pasukan yang dihadiri Forkopimda mengatakan, kegiatan Operasi Kepolisian Kewilayahan Keselamatan Intan 2023 diharapkan tetap menerapkan Protokol Kesehatan (Prokes) Covid-19, dan mengedepankan tindakan secara persuasif dan humanis.
“Operasi yang sebelumnya difokuskan untuk kegiatan vaksinasi, di 2023 ini Operasi Keselamatan Intan digelar dengan tujuan menciptakan kondisi Kemananan, Keselamatan, Ketertiban, dan Kelancaran Lalulintas (Kamseltibcarlantas) jelang Idul Fitri 1444 Hijrah,” ujar AKBP M Ifan Hariyat saat menyampaikan amanat Kapolda Kalsel Irjen Pol Andi Rian R Djayadi, Selasa (7/2/2023).
Selain itu, AKBP M Ifan Hariyat berharap agar semua personel dapat menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab, serta tetap memperhatikan kemanan dan keselamatan.
“Kedepankan kegiatan preemtif, preventif, dan persuasive, serta humanis, dalam rangka meningkatkan kesadaran kepatuhan dan disiplin masyarakat dalam berlalulintas,” imbaunya.
Usai gelaran Apel Pasukan, AKBP M Ifan Hariyat melakukan pemeriksaan terhadap sarana pasukan, sekaligus melakukan penyematan pita secara simbolis kepada perwakilan personel Polres Banjar, Kodim 1006 Banjar, Dishub, dan Satpol PP Kabupaten Banjar, sebagai tanda dimuainya Operasi Kepolisian Kewilayahan.(zai/klik)