Raih Prestasi di Festival E-Sport Paman Birin 2023

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram
DIWAWANCARAI-Kabid Pembudayaan Olahraga Dispora Kalsel, Budiono didampingi Ketua Umum ESI Kalsel, Nurullah saat diwawancarai awak media usai membuka Festival Kejuaraan Provinsi E-Sport Paman Birin 2023 di GOR Hasanuddin Banjarmasin.(adpim/klik)

klikkalimantan.com, BANJARMASIN-Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Kalsel menggelar Festival Kejuaraan Provinsi E-Sport Paman Birin 2023 di GOR Hasanuddin Banjarmasin, Senin (11/12).

Kabid Pembudayaan Olahraga Dispora Kalsel, Budiono mengatakan, melalui festival kejuaraan provinsi e-sport ini, hendaknya menjadi wadah bagi pencinta e-sport Banua dan dapat melahirkan atlet-atlet yang menjadi andalan serta kebanggaan masyarakat Kalsel.

“Kejuaraan ini adalah bukti bahwa e-sport, bukan hanya sekadar hiburan, tetapi juga sebuah arena di mana kecakapan dan strategi menjadi penentu untuk meraih prestasi dan kemenangan,” ujar Budiano saat membuka olahraga tersebut.

Untuk para peserta, kata Budiono, festival ini sebenarnya bukan hanya tentang menang dan kalah, tetapi juga tentang pengalaman, kecakapan, dan kerjasama tim dalam meraih sebuah kemenangan.

“Oleh karena itu, manfaatkan kesempatan festival ini dengan sebaik-baiknya. Tunjukkan kemampuan terbaik kalian untuk meraih kemanangan dan mengukir prestasi di ajang olahraga ini,” pesan Budiono.

Apalagi, tambah Budiono, bagi para pemenang dalam olahraga ini, Pemprov Kalsel akan terus mendukung bakat-bakat yang dimiliki oleh para pemuda dan generasi muda Banua.

“Kejuaraan yang kita selenggarakan ini, sebagai komitmen dari kita semua untuk terus memajukan olahraga, termasuk e-sport. Dan, perlu diingat, junjung tinggi sportivitas. Sebab dengan sportivitas, sebuah kejuaraan dapat berjalan dengan baik dan lancar, sehingga akan melahirkan orang terbaik sebagai juaranya,” ucap Budiono.

Ketua Umum ESI Kalsel, Nurullah melanjutkan, kejurnas e-sport ini digelar mulai tanggal 10-14 Desember 2023, dengan 10 nomor yang dipertandingkan dari delapan kategori pada Kejurprov E-Sport kali ini.

Untuk 10 nomor yang dipertandingan itu, terang Nurullah, adalah Mobile Legends beregu, PUBG Mobile Beregu Putra, PUBG Mobile Beregu Putri, Free Fire Beregu, Free Fire Tunggal, Lokapala Beregu, E-Football 2023 Tunggal, FIFA 23 Tunggal, Tekken 7 Tunggal, dan Battle Of Guardians Tunggal.

BACA JUGA :
Walikota Kunjungi UPT BPP Cempaka

“Namun, dari 10 nomor yang dipertandingkan tersebut, hanya Sembilan nomor yang diperhitungkan dalam medali. Satunya hanya eksibisi, yaitu Battle Of Guardians Tunggal,” tukas Nurullah.(pr/klik)

Berita Terbaru

Scroll to Top