Bupati Pantau Posko Pelayanan di Malam Lebaran

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram

klikkalimantan.com, MARTAPURA – Bupati Banjar H Saidi Mansyur bersama wakil, H Said Idrus Al Habsyie dan unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) melakukan pemantauan kondisi malam lebaran Idul Fitri 1442 H di sejumlah Posko Operasi Ketupat Intan 2021, Rabu (12/5/2021)

Posko di kawasan Taman Cahaya Bumi Selamat (CBS) Martapura menjadi yang pertama disambangi. Selanjutnya posko-posko di sepanjang Jalan A Yani hingga posko di Desa Batu Balian, Kecamatan Simpang Empat.

Dikatakan Bupati Saidi, maksud dari pantauan ini adalah untuk memastikan kondisi arus lalu lintas, dan memastikan alat rapid test yang sudah disiapkan agar digunakan sebagaimana mestinya. Selain itu ia juga memastikan beberapa larangan yang harus dipatuhi para pemudik, seperti harus membawa surat kesehatan diri, jika tidak maka yang bersangkutan harus balik arah.

“Alhamdulillah jalan dari Martapura sampai disini lancar, juga memastikan alat rapid test agar dihabiskan. Alhamdulillah alat rapid test tersisa sedikit, berarti sudah dilaksanakan dengan baik. Sudah kita sampaikan agar dihabiskan, dan kami akan drop lagi jika sudah habis,” ujarnya.

Saidi Mansyur berharap, pantauan ini bukan hanya dilakukan saat lebaran, akan tetapi juga dilakukan pada kesempatan lainnya, sebagai upaya pemerintah daerah beserta Forkopimda dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19. (to/klik)

BACA JUGA :
Untuk Pendidikan yang Lebih Baik, 143 Bangunan Sekolah Diperbaiki Tahun Ini

Berita Terbaru

Scroll to Top