Terus Tingkatkan Pelayanan Kesehatan di Banjarbaru

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram

klikkalilmantan.com – Wakil Walikota Banjarbaru H Darmawan Jaya Setiawan membuka Forum Diskusi dengan Tema “Kupas Tuntas Permenkes RI No 3 Tahun 2020 tentang Klasifikasi dan Perizinan Rumah Sakit”, bertempat di Aula RSDI Kota Banjarbaru Lantai 4.

Ketua PERSI Kalimantan Selatan Dr Abimanyu Sp PD KGEH FINASIM, menyampaikan sosialisasi Peraturan Kementerian Kesehatan yang diikuti semua Rumah Sakit Pemerintah Swasta TNI-POLRI se Kalsel.

Tujuan sosialisasi dan persamaan persepsi ditinjau dari untung ruginya dengan keluarnya peraturan ini, mungkin banyak manfaatnya bagi rumah sakit dan pada masyarakat umumnya. Masyarakat ingin ke dokter spesialis tidak usah jauh-jauh ke Banjarmasin, karena Rumah Sakit Idaman ini sudah bisa.

Wakil Walikota Banjarbaru H Darmawan Jaya Setiawan menyampaikan Peraturan Kementerian Kesehatan Nomor 3 Tahun 2020 yang baru diterbitkan tanggal 14 Januari 2020, diskusi antara stakeholder yang terkait dengan rumah sakit peserta direktur-direktur rumah sakit umum dan swasta, juga dari Kementerian Kesehatan dari Provinsi ada juga dari BPJS.

“Kami menyampaikan pelayanan kesehatan di Kota Banjarbaru masa mendatang akan ada tantangan dan ada peluang, bisa memberikan peluang profesional kualitas tenaga kesehatan dan pemberian pelayanan yang lebih baik untuk masyarakat, karena posisi kita Kalsel sebagai pintu gerbang ibukota negara,” ujarnya.

Sebagai intelektual dan akademisi, maupun birokrasi pemerintahan sama-sama memahami keluarnya aturan teknis ataupun suatu implementasi kebijakan Menteri adalah dalam rangka untuk dapat dioperasionalkan suatu kebijakan publik, yang berawal dari suatu Undang-Undang.

Peraturan Menteri yang spesifik mengatur detail dan teknis didasarkan atas adanya perintah dalam norma suatu Undang-Undang atau Peraturan Pemerintah maupun Peraturan Presiden.

Pasca dikeluarkannya Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 3 Tahun 2020 yang ditetapkan pada tanggal 14 Januari 2020 lalu, muncul harapan ada perbaikan pada sistem kesehatan nasional. (lin)

BACA JUGA :
Piala Adipura Kali Kelima, Pemko Banjarbaru Gelar Syukuran

Berita Terbaru

Scroll to Top